cnh

Rabu, 13 Juli 2011

Rotasi Pejabat Eselon 4 Timbulkan Kontroversi




Garut, (SN).-Telah terjadi rotasi mutasi dan promosi besar besaran untuk eselon 4 di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Garut yang dilakukan Badan Kepegawaian dan Diklat Kabupaten Garut. Sekitar 345 orang karyawan eselon 4 telah diambil sumpahnya dan disaksikan oleh Sekda serta Bupati Kabupaten Garut di Gedung Pendopo. Rotasi dan mutasi ini dilakukan karena banyaknya meja yang kosong dilingkungan Pemda Garut. Dibalik pelantikan ini telah terjadi satu kejadian yang sangat kontroversi di lingkungan Dinas Peternakan dan Kelautan dimana hampir seluruh karyawannya ngamuk dan merasa tidak puas sikap sekertaris Disnakanla Kabupaten Garut sehingga mereka melakukan pelemparan sampah keruangan Sekertaris Dinas Peternakan dan Kelautan. Menurut mereka Sekertaris Dinas telah dengan sengaja ataupun tidak dianggap melakukan pembunuhan karir dan pembokongan terhadap kepala dinasnya, menurut beberapa pegawai yang dimintai keterangan mengatakan. Mutasi yang diajukan Sekertaris telah merugikan beberapa Rotasi Pejabat Eselon 4 Timbulkan Kontroversi rekannya karena mereka merasa belum saatnya rekan mereka dipindah. terlepas dari dari semua itu beberapa karyawan atau pegawai meanganggap bahwa sekertaris disnakanla telah arogan dan mengambil keputusan sepihak .yang membuat mereka marah adalah yang akan mengisi tempat rekannya orang yang tidak memahami seksi yang akan mereka tempati irronisnya lagi yang marah bukanlah orang dimutasi melainkan stap dan bawahannya yang tidak terkena mutasi . Kepala dinas peternakan dan kelautan H.Hermanto ketika dimintai keterangan mengatakan  bahwa saat ini dirinya belum bsisa berkomentar apa apa namun beliau sempat mengatakan bahwa ia tidak tahu sama sekali siapa dan berapa yang dipindah, menurut beberapa karyawan disnakanla bahwa rekan sedinasnya yang dipindah sekitar 25 orang termasuk beberapa kasi dan uptd menurut mereka pemindahan rekannya terkesan ada sesuatu yang disembunyikan namun tidak tahu apa yang diinginkan oleh sekertaris. Sampai berita ini diturunkan sekertaris belum bisa dimintai keterangannya. ( Ana Subakat )

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Design Blog, Make Online Money